Tuesday 26 August 2008

Apa kata Alkitab mengenai pacaran?

Jawaban: Meskipun kata “pacaran” tidak ditemukan dalam Alkitab, kita diberikan beberapa prinsip yang kita perlu taati sebelum memasuki jenjang pernikahan. Hal pertama yang harus disadari adalah bahwa kita perlu memisahkan diri dari pandangan dunia mengenai pacaran karena cara Tuhan berbeda dengan cara dunia (2 Petrus 2:20).

(di dunia) kita disuruh untuk berpacaran sebanyak yang kita inginkan, dengan sebanyak-banyaknya pacar yang kita boleh dapat. Sebaliknya kita perlu menemukan orang seperti apa yang kita inginkan sebelum betul-betul masuk dalam hubungan pacaran. Kita perlu mengetahui apakah orang yang tersebut sudah "lahir baru" (Yohanes 3:3-8), dan apakah mereka memiliki kerinduan yang sama untuk menjadi "serupa dengan Kristus" (Filipi 2:5).

Mengapa hal ini penting dalam mencari pasangan hidup? Orang Kristen perlu berhati-hati jangan sampai menikahi orang yang belum percaya (2 Korintus 6:14-15) karena hal ini dapat melemahkan hubungan Anda dengan Kristus dan menurunkan standar dan moral Anda.

Ketika seseorang masuk dalam hubungan yang serius dengan orang lain, perkara yang sangat penting untuk diketahui adalah mengasihi Tuhan lebih dari segalanya (Matius 10:37). Mengatakan atau menganggap bahwa orang lain itu adalah “segalanya” bagi Anda atau yang paling penting dalam hidup Anda adalah penyembahan berhala, dan merupakan dosa (Galatia 5:20; Kolose 3:5).

Juga jangan menajiskan tubuh Anda dengan melakukan hubungan seks pra-nikah (sebelum nikah) (1 Korintus 6:9, 13, 2 Timotius 2:22). Percabulan bukan saja dosa melawan Tuhan namun juga terhadap diri sendiri (1 Korintus 6:18).

Adalah penting untuk mengasihi dan menghormati orang lain sebagaimana Anda mengasihi diri sendiri (Roma 12:9-10) dan hal ini berlaku pula untuk pacaran dan pernikahan. Mengikuti prinsip-prinsip ini adalah cara terbaik untuk memiliki dasar yang kokoh dalam pernikahan. Ini adalah salah satu keputusan yang paling penting yang Anda ambil kerana ketika dua orang menikah, mereka menjadi satu daging dan tidak dapat dipisahkan lagi (Kejadian 2:24; Matius 19:5).

Wednesday 20 August 2008

WWS-Explorace sahabat PPK












Program Weekend With Student-Explorace 16 Ogos yang lalu telah berjalan dengan lancar, ada 43 pelajar yang menyertai dan 10 orang menerima Yesus. Puji Tuhan melalui latihan dan bimbingan para Pelajar Kunci berjaya melaksanakan program ini tanpa bergantung kepada staf seperti sebelum ini.

Melalui acara ini kami melihat komitmen Pelajar Kunci bekerjasama melaksanakan program ini untuk membawa kawan baru untuk diperkenalkan kepada persekutuan Sahabat PPK dan juga berkongsi tentang kasih Tuhan kepada sahabat2 baru mereka.

Terima Kasih untuk semua atas kerjasama menjayakan program ini.

Thursday 7 August 2008

Apa kata Alkitab mengenai pornografi? Apakah melihat pornografi adalah dosa?

Jawaban: Sejauh ini kata cari yang paling sering digunakan di internet adalah yang berhubungan dengan pornografi. Zaman ini pornografi merajalela. Dibanding dengan hal-hal lain, Iblis berhasil memutarbalikkan seks. Iblis mengambil apa yang baik dan benar (seks antara suami dan istri) dan menggantikannya dengan nafsu, pornografi, perzinahan, pemerkosaan dan homoseksualitas. Pornografi adalah langkah pertama dalam jalan curam kepada kejahatan dan keruntuhan moral (Roma 6:19). Sebagaimana pengguna dadah, akan menggunakan dadah dalam jumlah yang lebih banyak dan dos yang lebih tinggi, pornografi juga akan mengheret orang kepada ketagihan seksual dan keinginan-keinginan yang berdosa.

Tiga kategori dosa adalah: keinginan daging, keinginan mata dan keangkuhan hidup (1 Yohanes 2:16). Pornografi jelas menyebabkan keinginan daging, dan tidak dapat disangkal, keinginan mata. Jelas pornografi bukan sesuatu yang kita boleh pikirkan. “ Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu” (Filipi 4:8). Pornografi menyebabkan ketagihan (1 Korintus 6:12; 2 Petrus 2:19), merusak (Amsal 6:25-28; Yehezkiel 20:30; Efesus 4:19) dan mengakibatkan kejahatan (Roma 6:19). Memuaskan nafsu kita terhadap orang lain di dalam fikiran kita (esensi dari pornografi) merupakan hal yang menjijikkan di hadapan Tuhan (Matius 5:28). Ketika kebiasaan pornografi menjadi karakteristik dari seseorang, hal ini menunjukkan bahwa orang tsb belum diselamatkan (1 Korintus 6:9).

Jikalau ada sesuatu dalam hidup saya sebelum saya menjadi orang Kristen yang dapat saya ubah, itu adalah keterlibatan saya dalam pornografi. Puji Tuhan – Dia mampu dan akan memberi kita kemenangan. Apakah Anda terlibat dalam pornografi dan mau bebas darinya?


Berikut ini adalah beberapa langkah menuju kemenangan:


(1) Akui dosa Anda kepada Tuhan (1 Yohanes 1:9).


(2) Berdoa pada Tuhan untuk penyucian, pembaruan dan perubahan fikiran Anda (Roma 12:2).


(3) Minta Tuhan memenuhi fikiran Anda dengan Filipi 4:8.


(4) Belajar menguasai tubuh Anda dalam kesucian (1 Tesalonika 4:3-4).


(5) Fahami makna sebenarnya dari seks dan hanya penuhi kebutuhan seks Anda dengan pasangan Anda (1 Korintus 7:1-5).


(6) Sadari bahwa jika Anda hidup dalam Roh, Anda tidak akan mengikuti keinginan daging (Galatia 5:16)


(7) Lakukan semua hal-hal praktis yang dapat mengurangi kontak/perhatian Anda dengan pornografi (i.e. instal penghalang pornografi di komputer Anda, kurangi menonton TV dan video, cari orang Kristen lain yang bersedia berdoa untuk Anda dan menolong Anda untuk bertanggung jawab – jikalau Anda menikah, pasangan Anda).


  • 12% situs di dunia ini mengandung pornografi.
  • 25% yang dicari melalui search engine adalah pornografi.
  • 35% dari data yang diunduh dari internet adalah pornografi.
  • Setiap detiknya 28.258 pengguna internet melihat pornogafi.
  • Setiap detiknya $89.00 dihabiskan untuk pornografi di internet.
  • Setiap harinya 266 situs porno baru muncul.
  • Pendapatan US dari pornografi di internet tahun 2006 mencapai $2.84 milyar
  • Pengguna pornografi di internet 72% pria dan 28% wanita.
  • Pengguna pornografi di internet 72% pria dan 28% wanita.
  • 70% traffic pornografi internet terjadi pada hari kerja jam 9.00 – 17.00.
  • Diperkirakan kini ada 372 juta halaman website pornografi.
  • Website pornografi diproduksi 3% oleh Inggris, 4% oleh Jerman, dan 89% oleh US.


Apa pandangan keKristenan terhadap merokok? Apakah merokok itu dosa?

Jawaban: Alkitab tidak pernah secara langsung menyinggung tentang merokok. Namun demikian ada beberapa prinsip yang dapat diterapkan pada merokok. Pertama, Alkitab memerintahkan kita untuk tidak membiarkan tubuh kita “diperhamba” oleh apapun. 1 Korintus 6:12 menyatakan, “Segala sesuatu halal bagiku, tetapi bukan semuanya berguna. Segala sesuatu halal bagiku, tetapi aku tidak membiarkan diriku diperhamba oleh suatu apapun.” Tidak dapat disangkal merokok dapat menyebabkan ketagihan yang kuat. Dalam pasal yang sama, belakangan kita diberitahukan bahwa, “Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, —dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri? Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu!” (1 Korintus 6:19-20). Tidak dapat disangkal merokok sangat merusak kesehatan. Merokok telah dibuktikan merusak paru-paru dan juga sering merusak jantung.

Dapatkah merokok dianggap “menguntungkan” (1 Korintus 6:12)? Dapatkah dikatakan bahwa merokok benar-benar “memuliakan Allah dengan tubuhmu” (1 Korintus 6:20)? Dapatkah seseorang dengan jujur merokok “untuk memuliakan Allah?” (1 Korintus 10:31)? Kita percaya bahwa jawaban dari ketiga pertanyaan itu adalah “tidak.” Karena itu, kita percaya bahwa merokok adalah dosa, dan karenanya tidak sepatutnya dilakukan oleh para pengikut Yesus Kristus.

Sebagian orang menolak pandangan ini dengan menunjuk pada fakta bahwa banyak orang makan makanan yang tidak sehat yang sama saja akibat buruknya terhadap tubuh kita. Contohnya, banyak orang yang kecanduan kafein sedemikian rupa sehingga mereka tidak dapat berfungsi sebelum minum kopi terlebih dahulu di pagi hari. Walaupun ini benar adanya, bagaimana hal ini membuat merokok menjadi sesuatu yang benar? Kita percaya bahwa orang-orang Kristen harus menghindari kerakusan dan makan makanan yang tidak sehat secara berlebihan. Betul, orang-orang Kristen sering kali bersikap munafik dengan mencela dosa yang satu dan mengizinkan dosa yang lainnya … namun sekali lagi, bagaimana hal ini membuat merokok sebagai sesuatu yang memuliakan Tuhan?

Alasan lain yang melawan pandangan sedemikian terhadap merokok adalah fakta bahwa banyak orang-orang yang rohani yang adalah perokok, seperti pengkhotbah berkebangsaan Inggris yang ternama, C.H. Spurgeon. Sekali lagi alasan seperti ini tidak dapat diterima. Kami percaya bahwa dengan merokok Spurgeon berbuat salah. Apakah dia adalah orang rohani dan pengajar Firman Tuhan yang fantastik? Sama sekali tidak diragukan! Apakah itu berarti semua kebiasaannya memuliakan Tuhan? Tidak.

Friday 1 August 2008

Sahabat PPK Inanam










Kami Sahabat PPK inanam
mengadakan pertemuan setiap jumaat minggu ke 2 dan ke 4 di rumah Ps. Andrew.

Kami bersyukur kerana dapat belajar banyak tentang Tuhan ini menguatkan lagi iman kami. Ini adalah pertemuan kami pada 25 julai yang lalu, "tingu kawan2 kita tu, kira-kira apa diorang sedang buat?..."

Pertemuan ke 2 Sahabat PPK Telipok

inilah suasana pertemuan ke 2 kami, ada 35 orang hadir tidak termasuk 4 orang dari PPK Kolombong yang datang melawat kami. Puji Tuhan, doakan agar kami terus bertumbuh dalam iman... Terima Kasih.